Langsung ke konten utama

Harga Samsung Galaxy S Series


Galaxy S merupakan ponsel Android yang di umumkan pertama kalinya oleh Samsung pada bulan Maret 2010. Menghadirkan sebuah prosessor 1GHZ ARM "Humingbird", flash memory internal 8 hingga 16GB, layar 4 inci (10 centimeter) 480x800 piksel Super Amoled Capacitve dengan layar sentuh, konektivitas Wi-Fi, sebuah kamera 5 MP dengan resolusi maksimum 2560x1920 dan sebuah kamera depan 0.3MP VGA (640x480).

Versi mula seri ini adalah GT-I900 dikhususkan untuk setiap operator di US, dibawah trademark Epic 4G, Captivate, Vibrant, Mesmerize dan Fascinate.
Samsung Galaxy S datang bersama prosessor grafis PowerVR, menghasilkan 20 juta sudut perdetik, membuatnya sebagai unit prosesor grafis tercepat diantara semua smartphone pada masa itu.

Selain itu, Galaxy S merupakan ponsel Android pertama yang mendapat sertifikasi untuk DivX HD, dan dengan ketebalan yang hanya 9.9 mm menjadikannya ponsel tertipis saat itu.

Samsung Galaxy S
Pada Januari 2011, Samsung berhasil menjual 10 juta Galaxy S secara global. Dan ia mendapatkan penghargaan sebagai Smartphone of the Year oleh EISA (European Imaging and Sound Association) untuk tahun 2010-2011.

Kemudian versi Galaxy S dilanjutkan dengan Galaxy S II. Pada Oktober 2011, Samsung mengumumkna bahwa mereka telah menjual 30 juta Galaxy S dan Galaxy S II secara global.

Itulah sedikit tentang ponsel ini, sekarang kita beralih ke urusan harganya.

Harga Samsung Galaxy S Semua model

Berikut adalah daftar dari sejumlah seri S yang bisa anda jadikan acuan kasar jika ingin membeli ponsel ini. Ini merupakan harga terbarunya. Meskipun bisa terjadi perbedaan harga dengan gerai ponsel anda kunjungi. Namun pastinya tidak terpaut jauh.

  • Harga Samsung Galaxy S WiFi 5,0 adalah Rp. 3,000,000,-
  • Harga Samsung Galaxy S adalah Rp. 4,250,000,-
  • Harga Samsung Galaxy SL I9003 4GB adalah Rp. 4,175,000,-
  • Harga Samsung Galaxy S II adalah Rp. 5,100,000,-
  • Harga Samsung Galaxy S III adalah Rp. 6,999,000,-