Desain yang anggun dengan layar luas serta dibekali dengan fitur menarik menjadi penentu terpilihnya tablet PC berbasis Android 4.2 Jelly Bean ini sebagai salah satu best product 2013. Berbeda dengan produk sejenisnya, kapasitas baterai yang dimiliki perangkat ini merupakan yang terbesar di kelasnya, yakni mencapai 6000mAh, sehingga Anda tidak perlu sering-sering mengisi ulang daya Vandroid Harvard T3C ini. Uniknya, tablet PC ini juga dapat dijadikan sebagai power bank untuk smartphone (disediakan dalam paket penjualannya). Kini Anda tidak perlu khawatir lagi kehabisan tenaga baterai pada saat dalam perjalanan. Tak perlu risau jika perangkat bergerak Anda tidak mengadopsi port jenis microUSB, karena konektor tersebut bisa dilepas-pasang. Jadi tinggal beli saja konektor jenis lain yang sesuai dengan device yang Anda gunakan. Perangkat berprosesor quad-core Cortex-A7 1,2GHz dan RAM 1GB ini juga sudah dipersenjatai dengan fitur TV Analog. Menonton tayangan dari stasiun TV kesayangan Anda,...
Spesifikasi dan Harga Smartphone Terbaru