Langsung ke konten utama

Spesifikasi Dan Harga Smartfren Andromax T, Android Quad Core Murah

Smartfren Andromax T merupakan sebuah ponsel terbaru keluaran smartfren yang hadir dengan quad core serta dengan banderolan harga yang cukup murah. Ponsel ini merupakan hasil kerja sama dari Smartfren dan juga Innos. Menariknya ponsel ini sudah hadir dengan prosesor Quad Core didalamnya, ini mungkin dapat menjadi solusi bagi anda.

Smartfren Andromax T ini hadir dengan layar IPS kapasitif touch screen yang dilengkapi pula degan teknologi OGS denga ukuran 4.3 inci dengan resolusi qHD. Sedangkan untuk ketebalannya, Andromax T ini memilliki ketebalan yang cukup tipis yaitu 7,8 mm.

Smartfren Andromax T ini juga hadirdengan sistem operasi Android 4.1.2 Jelly Bean sehingga membuatnya tak kalah ketinggalan. ya, dilengkapi juga dengan prosesor Quad Core Snapdragon dengan kecepatan 1,2 GHz yang dilengkapi pula dengan GPU Adreno 203. Disokong pula dengan 512 MB RAM serta memori internal sebesar 4 GB yang masih bisa diperluas menggunakan slot microSD hingga 32 GB.

Fitur kamera yang ada pada ponsel ini yaitu telah mendukung fasilitas dual kamera. Pada bagian kamera utamanya, ponsel ini hadir dengan kamera beresolusi 8 Megapiksel dengan fitur HD serta kamera depan beresolusi 2 Megapiksel yang bisa dimanfaatkan sebagai fasilitas untuk melakukan video call.
Smartfren Andromax T ini juga hadir dengan fasilitas Dual SIM seperti ponsel China kebanyakan. Pada SIM 1 hadir dengan kartu Smartfren dengan jaringan CDMA Evdo Rev A yang dapat melakukan kecepatan unduh hingga 3,1 mbps serta GSM pada slot SIM 2.

Hadir juga fasilitas berupa Bluetooth, Wi-Fi, Micro USB, Audio Port 3.5mm didalam ponsel ini. Sedangkan pada bagian penyuport dayanya ponsel ini dilengkapi juga dengan sebuah baterai yang hadir dengan kapasitas sebesar 1600 mAh.

Untuk harganya, ponsel ini bisa dibilang cukup terjangkau pasalnya anda bisa mendapatkan Smartfren Andromax T ini hanya dengan Rp. 1.799.000,00 saja per unitnya.