Langsung ke konten utama

Spesifikasi dan Harga Phicomm i813, Phablet Dual Core Harga Di Bawah 1,5 Juta

Persaingan smartphone berlayar lebar tanah air kian sengit saja dengan kembali hadirnya pemain baru asal negeri Tirai Bambu yang sudah melanglang buana di 15 negara dunia.  Dan untuk memenuhi kebutuhan penggunanya, Phicomm pun menurunkan salah satu jawaranya bergelar i813.  Hadir dengan membawa layar sentuh seluas 5,3 inci, tentunya aktivitas seperti menonton video, browsing, chatting, ataupun bermain game akan terasa lebih menyenangkan.  Dukungan teknologi In Plane Switching dan tingkat resolusi mencapai 540 x 960 piksel membuat tampilan visual yang disuguhkan terlihat jelas walaupun dipandang dari berbagai sudut, serta warna yang lebih natural.  Walaupun tubuhnya terbilang bongsor, namun Pixcomm i813 masih nyaman digenggam mengingat ketebalannya yang hanya 9,9 mm.

Untuk mendongkrak kinerjanya, phablet berbasis Android 4.0.4 Ice Cream Sandwich ini sudah dipersenjatai dengan prosesor dual core Qualcomm MSM8225A berkecepatan 1,2GHz dan RAM sebesar 768 MB.  Sementara itu, gudang penyimpanan internalnya sendiri menyediakan ruang yang cukup luas, yakni mencapai 4GB.  Beragam file multimedia seperti video, foto, ataupun musik bisa langsung Anda simpan ke dalam memori eksternal yang sudah mendukung kapasitas 32GB.  Seperti phablet asal Cina kebanyakan, Pixcomm i813 juga sudah dilengkapi dengan dua slot kartu SIM sekaligus untuk voice dan SMS yang dapat aktif secara bersamaan.  Sedangkan untuk layanan data, Anda harus memilih salah satu kartu SIM saja, dimana slot pertama sudah mendukung kecepatan 3G, dan baru sebatas 2G untuk slot kedua.



Selain melalui jalur seluler, Anda juga bisa menggunakan koneksi WiFi jika ingin berselancar di dunia maya.  Bergeser ke ranah imaging.  Di sektor ini bercokol kamera utama beresolusi 8 MP yang sudah dilengkapi dengan fitur pendukung seperti LED flash dan auto focus.  Sedangkan untuk keperluan foto selfie ataupun video call, tersedia kamera VGA di depan.  Sharing konten dengan perangkat lain terasa mudah dengan turut hadirnya koneksi Bluetooth dan kabel data jenis microUSB.  Untuk menjalankan semua fungsi yang ada, bersemayam baterai Li-ion berkapasits 2500 mAh.

Spesifikasi dan Harga Phicomm i813
Jaringan : 3G HSDPA, Quadband (WCDMA dan GSM), dual SIM, 2100 MHz
Layar: 5.3 inch 540 x 960 piksel, IPS LCD Capacitive 16 juta warna
Sistem Operasi: Android 4.0.4
Prosesor:  Dual core 1.2Ghz
Kamera: Utama 8 MP 3200x2400 pixel. Kamera depan: VGA
Memori: RAM 768MB Internal 4GB, eksternal MicroSD hingga 32GB
Radio: FM Stereo
GPS:  A-GPS
Konektifitas: WiFi, Bluetooth
Fitur lain : Google Play, Gmail, YouTube, FB, Twitter, dll
Baterai: 2.500 mAh