Langsung ke konten utama

Spesifikasi Dan Harga Polytron W1400, Smartphone Android Dual Core Harga 900 Ribuan

Polytron, salah satu perusahaan elektronika domestik, tak mau kalah bersaing dalam merilis produk-produk smartphonenya dengan vendor lokal lainnya seperti Evercoss (dulu Cross), Mito, dan Advan. W1400 adalah salah satu produk samrtphone dari Polytron yang merupakan perangkat ponsel berbasis Android berprosesor dual core dan dipasarkan dengan banderol hanya sekitar 900 ribuan saja.

Seperti apa spesifikasi dan fitur-fitur yang ditawarkan Polytron W1400 ini? Berikut ini ulasan singkatnya.

Polytron W1400  hadir dengan mengusung layar display tipe EzyTouch layar sentuh kapasitif berukuran 4 inci dengan resolusi 480 x 800 piksel. Sementara itu sebuah prosesor bertenaga dual core berkecepatan 1 GHz menjadi daya dongkrak di bagian dapur pacu yang juga dioptimalkan oleh dukungan memori RAM sebesar 512MB.  Ponsel ini berjalan dengan menggunakan sistem operasi Android 4.2.2 Jelly Bean.



Polytron W1400 tampil ke kancah perponselan dengan fitur Dual Sim GSM-GSM yang telah mendukung untuk beroperasi pada jaringan 3G HSDPA yang memungkinkan Anda mampu browsing internet yang lebih kenceng.  Hal ini untuk bisa bertarung dengan vendor lokal tanah air, bahkan mancanegara yang memang sudah mulai lazim menggunakan fitur dual SIM.

Untuk mengakomodasi kebutuhan di sektor fotografi, Polytron W1400 tak ketinggalan telah dibekali dengan sebuah kamera belakang sebagai kamera utama beresolusi 2 megapiksel serta didukung oleh kamera depan sebagai kamera sekunder yang memiliki resolusi 0,3 megapiksel atau setara VGA.

Sementara itu, untuk media penyimpanan data dan hasil unduhan (download), Polytron telah melengkapi ponsel cerdas ini dengan memori internal yang memiliki kapasitas sebesar  4 GB yang dapat diperluas oleh dukungan memori eksternal melalui slot kartu microSD untuk kapasitas ruang penyimpanan yang lebih besar lagi.

Polytron W1400 dipersenjatai dengan beberapa fitur-fitur pendukung seperti WiFi, Bluetooth, GPS, dan radio FM untuk sarana alternatif hiburan.  Ponsel jagoan Polytron ini ditenagai oleh baterai berkapasitas 1500 mAh untuk pasokan dayanya sehingga bisa bekerja secara optimal.

Nah, jika Anda ingin memiliki Polytron W1400, Anda bisa menebusnya dengan mengeluarkan kocek Rp 900.000. Harga yang terbilang murah untuk ukuran smartphone yang memiliki spesifikasi dan fitur cukup lengkap.