Advan Barca 5 – Persaingan pada pasaran gadget, ternyata tidak hanya didominasi oleh vendor luar negeri. Vendor lokal pun sepertinya tidak ingin kalah dalam persaingan di pasaran negerinya sendiri. Advan salah satu perusahaan perangkat telekomunikasi lokal yang masih eksis sampai saat ini, membuat gebrakan dengan memperkenalkan Advan Barca series. Pada varian Advan Barca 5series ini, produsen lokal tersebut menyediakan versi smartphone dan juga tabletnya, yaitu Advan Barca 5 untuk versi smartphone, serta Advan Barca Tab 7 untuk versi tablet. Nah pada kesempatan kali ini, akan kita bahas mengenai harga dan spesifikasi Advan Barca 5.
Bekerjasama dengan salah satu klub sepak bola besar asal Spanyol yaitu Barcelona sebagai official partnernya, Advan Barca 5 memang sengaja disiapkan untuk para fans setia dari Barcelona atau yang biasa disebut Barca di Indonesia. Selain pada namanya yang mengadopsi kata Barca, desain bodi yang dimilki Advan Barca 5 juga didominasi oleh motif klub sepak bola ternama Barcelona tersebut. Lalu fitur apa yang dimiliki oleh Advan Barca 5 sehingga smartphone ini cukup diburu konsumen di tanah air?
Review Advan Barca 5
Spesifikasi Advan Barca 5 memang tergolong cukup gahar untuk ukuran smartphone dengan harga dibawah 2 juta. Hal tersebut sudah terlihat jika kita menengok pada spesifikasi layarnya. Hadir dengan panel berukuran 5.0 inci yang dilengkapi teknologi panel layar berjenis IPS LCD, layar tersebut akan menyajikan resolusi warna 720 x 1280 piksel dengan kepadatan piksel yang dihasilkan sebesar 294 ppi. Kualitas layar tersebut, pastinya akan memiliki kecerahan warna yang sangat baik dengan sudut pandang yang juga lebih luas.
Tidak berhenti pada layarnya saja, prosesor 8 inti atau Octa-core yang memiliki kecepatan 1,4 GHz, menjadi kelebihan Advan Barca 5 dalam hal multitasking. Meskipun Advan Barca 5 bukan smartphone pertama yang menggunakan prosesor 8 inti, tetapi jika menengok pesaingnya masih jarang yang sudah mengandalkan tenaga dari prosesor tersebut. Selain itu RAM 1 GB dan juga GPU Mali-400, akan menambah tangguh dapur pacu yang dimiliki olehnya. Dan jangan juga melupakan sistem operasinya, dimana smartphone ini sudah dijalankan dengan sistem operasi Android KitKat.
Urusan fotografi, nampaknya smartphone in memang sangat cocok untuk konsumen Indonesia yang menggilai foto selfie. Hal tersebut dibuktikan oleh dual kamera dengan sensor yang memiliki resolusi sama tangguhnya. Yaitu kamera belakang dan depan dengan sensor yang beresolusi 8 MP. Selain itu kamera belakang juga sudah dilengkapi dengan fitur standar seperti autofocus, dan juga fitur LED Flash untuk pencahayaan dalam mengambil foto di tempat yang gelap. Media penyimpanan pada memori internalnya yang sebesar 8 GB, serta dapat dieskpansi menggunakan slot microSD pada memori eksternal hingga 32 GB, akan memberikan kenyamanan penggunannya dalam menyimpan file penting pada Advan Barca 5. Sedangkan pada baterainya, yaitu baterai berjenis Li-Ion yang memiliki kekuatan daya 2300 mAh.
Spesifikasi Advan Barca 5
- Layar Jenis : IPS LCD
- Layar Ukuran : 720 x 1280 piksel, 5.0 inci (~294 ppi pixel density)
- Memori Internal : 8 GB, RAM 1 GB
- Memori Eksternal : microSD hingga 32 GB
- Kamera Primer : 8 MP, 3264 x 2448 piksel (autofocus; LED flash)
- Kamera Sekunder : 8 MP
- Baterai : Tipe Li-Ion 2300 mAh
- OS : Android OS, v4.4.2 (KitKat)
- CPU : Octa-core 1,4 GHz
- GPU : Mali-400
Harga Advan Barca 5
Harga Advan Barca 5 sendiri berada di angka Rp 1.999.000, dan sudah tersedia untuk meramikan pasaran gadget tanah air serta beberapa toko online di Indonesia.
Deskripsi : Harga Dan Spesifikasi Advan Barca 5, berkerjasama dengan klub sepak bola Barcelona, harga Advan Barca 5 dibanderol Rp 1.9 jutaan.