Samsung Galaxy Core Prime – Setelah belum lama ini memperkenalkan Samsung Galaxy Grand Prime sebagai varian dari Galaxy Grand Series, sekarang giliran varian dari Galaxy Core series yaitu Samsung Galaxy Core Prime yang akan meramaikan pasaran. Smartphone ini sendiri memang generasi penerus dari Galaxy Core untuk yang kesekian kalinya, karena sebelumnya Samsung juga sudah memperkenalkan Galaxy Core 2 dan juga Samsung Galaxy Core Advance. Harga Samsung Galaxy Core Prime sendiri memang tidak jauh berbeda dari harga yang dibanderol generasi sebelumnya, yaitu dengan mengincar segmen konsumen kelas menengah.
Hadir dengan harga yang tidak terlalu jauh berbeda, Samsung Galaxy Core Prime mengalami bebrapa peningkatan pada spesifikasi yang diusungnya. Peningkatan terlihat jelas pada sistem operasi yang sudah mendapatkan jatah upgrade ke sistem operasi Android KitKat. Selebihnya memang tidak ada perbedaan yang terlalu mencolok, tetapi tentu saja smartphone ini akan hadir dengan berbagai macam pembaruan yang lebih menyenangkan dibandingkan generasi-generasi sebelumnya.
Review Samsung Galaxy Core Prime
Desain khas dari smartphoe Samsung, masih ditonjolkan pada Samsung Galaxy Core Prime, dengan memiliki dimensi 130,8 x 67,9 x 8,8 mm. Sedangkan layarnya sendiri, akan dipercayakan oleh panel layar yang memiliki ukuran 4,5 inci. Layar tersebut akan menyajikan resolusi gambar 480 x 800 piksel dengan kepadatan 207 ppi, sehingga ketajaman dan kecerahan warnanya akan cukup baik.
Sektor fotografi, Samsung membekali Samsung Galaxy Core Prime dengan dual kamera yang cukup berkualitas. Kamera tersebut adalah kamera belakang dengan sensor 5 MP (2592 Ñ… 1944 piksel), serta tidak lupa fitur wajib berupa autofocus dan juga LED flash sebagai penunjang pencahayaannya. Kamera depan yang disematkannya pun tergolong cukup mumpuni untuk memenuhi kebutuhan selfie, yaitu dengan kamera yang memiliki sensor 2 MP.
Urusan hardware, Samsung Galaxy Core Prime dipersenjatai dengan chipset dari Snapdragon, yang didalamnya juga sudah disematkan prosesor Quad Core dengan kecepatan clock hingga 1.2 GHz. Memori RAM 1 GB serta media penyimpanan internal 8 GB, juga membuat smartphone ini akan sanggup diinstal banyak aplikasi tanpa khawatir media penyimpanan yang terpakai akan cepat penuh. Terlebih lagi, memori yang dapat diekspansi hingga 64 GB dengan slot microSD, akan semakin memberikan kenyamanan dalam menyimpan berbagi file serta dokumen dari penggunannya. Sedangkan untuk melayani berbagai aktifitas mobile yang dilakukan oleh penggunannya, terdapat baterai Baterai dengan kapasitas 2000 mAh.
Spesifikasi Samsung Galaxy Core Prime
- Dimensi : 130,8x67,9x8,8mm
- Berat : 130g
- Layar Ukuran : 480x800piksel, 4,5 inci(~ 207ppipixeldensity)
- Memori Eksternal : microSD, hingga 64 GB
- Memori Internal : 8GB, RAM1GB
- KameraPrimer : 5MP, (2592Ñ…1944 piksel) - autofocus;LED flash
- Kamera Sekunder : 2MP
- OS : AndroidOS, 4.4(KitKat)
- Chipset : QualcommSnapdragon
- CPU : Quad-core 1.2 GHz
- GPU : Adreno306
- Baterai : Li-Ion 2000mAhbaterai
Harga Samsung Galaxy Core Prime
Harga yang dibanderol Samsung pada handsetnya Samsung Galaxy Core Prime, yaitu diangka 110 EUR atau jika dirupiahkan akan sama dengan harga Rp 1.700.000. Samsung Galaxy Core Prime sendiri sudah tersedia di pasaran tanah air, dengan dua pilihan warna.
Deskripsi : Harga Dan Spesifikasi Samsung Galaxy Core Prime, dengan sistem operasi Android KitKat, serta harga yang hanya Rp 1.700.000.